Menikah Muda

20.18

Dulu sewaktu SMA saya selalu memimpikan untuk menikah muda.  Sekitar umur 20 tahun tepat. Saya menulis target menikah di tahun 2015 tanggal 6 Desember. Teman saya berpikir bahwa sudah gila karena memikirkan hal ini jauh-jauh hari. Namun, pemikiran saya berbeda. Karena menikah tidak hanya satu atau dua hari, tapi untuk sepanjang hidup kita. Dan penting sekali untuk mempersiapkan.

Ketika ditanya apa alasan saya ingin menikah muda?  karena saya ingin punya anak banyak. Loh kok apa hubungannya?  Iya kalau saya menikah di umur 30 tahun kesempatan saya untuk memiliki anak yang banyak tidak bisa terealisasikan. Karena batas umur melahirkan hanya sampai 40 tahun. Itu jawaban nyelenehnya yah.

Jawaban seriusnya, karena saya terlalu takut dengan azab Allah. Kalau-kalau sama mendekati zina. Naudzubillah. Namun, jika menelisik lebih dalam lagi. Ternyata keinginan saya untuk menikah hanya sampai taraf ingin, belum mampu. Karena persiapan saya yang sangat minim.

Ada sebuah petuah yang selalu saya yakini "Jika kita gagal mempersiapkan sama dengan kita mempersiapkan kegagalan". Karena ketakutan saya dalam mempersiapkan maka saya memutuskan untuk tidak menikah dalam waktu dekat.

Gagalnya nikah muda sering kali dikarenakan persiapan yang tidak matang. Entah itu ilmu, finansial, pola pikir bahkan sosial. Kekhawatiran itulah yang mengantarkan saya untuk mempersiapkan diri sebaik mungkin untuk menjadi istri dan ibu kelak.

Kesiapan batin pun tidak kalah penting, kalau-kalau ada sikap dari pasangan kita yang tidak seusai dengan hati kita. Kalau-kalau pasangan kita menjadi nikmat ujian dari Allah. Karena menyatukan dua orang yang berbeda pemikiran tidaklah mudah.

Oleh karena itu, mempersiapkan untuk memasuki dunia rumah tangga sejak dini sangatlah penting. Walaupun kita tidak ada rencana menikah dalam waktu dekat ini. Siapkan apapun yang menunjang untuk mengarungi pernikahan agar terjalin pernikahan yang sakinah, mawadah, warahmah.

Dhita Aaristiriny
Karena aku dan kamu jadi kita jika dihalalkan #Ea
Hari ke-7 #30DWC

You Might Also Like

0 komentar